OnePowerGuard Pro, Aplikasi Penghemat Baterai Untuk Android Yang Sudah Di-Rooting

OnePowerGuard Pro, Aplikasi Penghemat Baterai Untuk Android Yang Sudah Di-Rooting - Baterai boros bisa dimasukkan ke dalam kategori paling hits yang sering dihadapi pengguna smartphone, termasuk pengguna perangkat berbasis sistem operasi Android. Untuk mengatasi masalah itu banyak orang yang memilih pengisi daya portable atau menggunakan aplikasi penghemat baterai.

Sayangnya, kebanyakan aplikasi yang berfungsi mengirit penggunaan baterai kebanyakan tersedia hanya bagi Android non-root. Tukang oprek ponsel yang memakai smartphone root biasanya hanya pasrah menghadapi derasnya daya baterai keluar dari ponselnya.

OnePowerGuard Pro, Aplikasi Penghemat Baterai Untuk Android Yang Sudah Di-Rooting

Kehadiran aplikasi bernama OnePowerGuard Pro seakan menjadi kabar baik bagi para pengguna ponsel pintar Android yang telah di-rooting. Aplikasi ini diklaim merupakan aplikasi pertama yang dibuat untuk menangani urusan baterai boros di smartphone Android yang sudah di-rooting.

OnePowerGuard Pro bisa masuk ke dalam kernel sistem operasi Android supaya bisa menghemat penggunaan baterai ponsel penggunanya.

Menurut Phone Arena yang dikutip Senin (2/12/2013), selain membuat baterai lebih awet, aplikasi ini diklaim mampu mengurangi waktu yang diperlukan untuk mengisi daya. Terdapat 6 model pengaturan yang dapat dipakai.

Sumber : Liputan6.Com
Baca postingan sebelumnya : Ini Dia, Tablet Android Pertama Untuk Anak di Indonesia
Comments